Posts

Showing posts from March, 2022

Tipe Data dalam C++

Image
     Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang tipe data pada bahasa C++. Jadi apa sih tipe data itu? Sebelum membahas lebih lanjut kita akan ulas sedikit mengenai tipe data. Tipe data adalah jenis data yang dapat diolah oleh komputer. Dalam pemrograman komputer di mana tiap nilai yang ditentukan akan disimpan ke dalam variabel tertentu, dan saat kita ingin mendefinisikan suatu variabel, terlebih dulu kita harus tentukan tipe data yang diinginkan. Tipe - tipe data yang akan kita gunakan dalam bahasa C++ adalah sebagai berikut: 1.   Void (Kosong)      Seperti namanya, tipe data void tidak bertipe apapun karena mempunyai 0 byte, biasanya dipakai untuk membuat tipe data kosong seperti fungsi. 2.  Karakter (char)      Tipe data karakter biasanya digunakan untuk tipe data yang menggunakan huruf dan angka. Untuk mendeklarasikan kita gunakan perintah char . Contoh kode deklarasi adalah sebagai berikut:               char huruf;     char data1, data2, data3;     char data4[30];     

Prosedur Penulisan Program C++

Image
     Hai semua, sekarang saya akan menerangkan bagaimana cara membuat atau menulis program di C++. Perlu kita perhatikan bahwa salah satu hal terpenting dalam membuat program adalah dengan memahami struktur dasar dari program itu sendiri. Kita harus mulai dari program dengan perintah - perintah dasar sehingga nantinya tidak akan terlalu rumit dalam mengerjakan aplikasi - aplikasi yang lebih besar. Nah, seperti apa struktur dasar program C++ tersebut, ada pada tampilan berikut ini. Hasil Running Program: Keterangan:      Program di atas merupakan program sederhana untuk menampilkan sebuah pesan. Dalam bahasa C++, setiap program selalu dimulai dengan menginput file header oleh Preprocessor C++. 1.  Direktif Preprocessor      Preprocessor ini dibuat untuk menginput fungsi lain ke dalam program yang dibuat. Isi file tersebut berupa library yang terdiri dari fungsi - fungsi untuk membantu menjalankan program yang dibuat. Pada contoh program di atas terdapat varian preprocessor #include<i

Pengertian Dev C++

Image
       Halo semuanya, selamat datang pada tutorial mengenai pemrograman C++. Di sini kita akan belajar banyak hal mengenai seluk beluk pemrograman yang akan kita jumpai ke depannya khususnya bagi kalian yang tertarik untuk meneliti cara membuat program yang baik dan benar. Banyak sekali program - program yang akan kita jumpai di masa mendatang seperti program untuk membuat aplikasi web, atau games , dll. Untuk itu, kita akan belajar satu per satu program - program C++ tetapi sebelum itu mari kita simak apa saja yang dibutuhkan untuk mulai membuat program C++. Oke semuanya, sebelum kita memulai membuat program pertama kita akan mengenal terlebih dahulu aplikasi compiler  yang digunakan untuk menerjemahkan Bahasa Pemrograman C++. Compiler  yang biasa digunakan adalah Dev-C++, maka pada tutorial awal ini kita akan membahas apa itu Dev-C++ dan fungsinya. Sebelum itu mari kita review sedikit tentang apa itu Bahasa Pemrograman C++. Apa itu Bahasa Pemrograman C++ Bahasa C++ adalah salah satu